Teks Tanggapan Kritis (Pengertian, Struktur, Ciri – ciri, dan Contoh)

Artikel ini akan memberikan penjelasan teks tanggapan kritis. Mengapa bisa muncul teks tanggapan kritis. Hal tersebut bermula dari kenyataan yang dihadapi oleh individu yang terkadang bertentangan dengan harapan yang diinginkan, mendorong individu untuk memberikan tanggapan secara kritis.

Apa sih yang dimaksud dengan teks tanggapan kritis? Mungkin hampir sama seperti teks tantangan. Namun, lebih detailnya artikel ini akan memberikan banyak penjelasan tentang teks tanggapan kritis. Silahkan dipelajari dengan baik – baik, agar kamu dapat mengetahui perbedaannya dengan teks – teks yang lain.

Pengertian Teks Tanggapan Kritis

Teks tanggapan kritis merupakan suatu bacaan yang berisi tentang gagasan atau ide atau pendapat yang disampaikan oleh individu mengenai persoalan yang dihadapi. Persoalan tersebut muncul karena perbedaan antara harapan dengan kenyataan. Individu berusaha untuk mengkritisi persoalan tersebut, berdasarkan data, fakta, atau kenyataan, dan alasan yang dapat meyakinkan orang lain tentang pendapat yang kita sampaikan.

Oleh karena itu, pemahaman yang mendalam tentang fakta, sangat dibutuhkan dalam tanggapan kritis. Tanggapan yang disampaikan dapat melemahkan maupun menguatkan pandangan dan pendapat  yang disampaikan dalam teks. Penolakan terhadap pandangan dalam artikel, harus didasarkan pada bukti yang kuat. Pendapat  lain menyatakan bahwa teks tanggapan kritis merupakan suatu teks yang berkaitan dengan kritikan pedas terhadap suatu kesalahan. Teks ini dapat digunakan dalam forum, di mana kita dituntut untuk menganalisis pendapat dan menerima semua kritikan dari orang lain yang berbeda pendapatnya. Bagaimana kita bisa menuliskan pendapat yang baik?

Pendapat yang baik disampaikan berdasarkan pada referensi yang diperoleh, sehingga dapat diterima oleh orang lain. Bahasa yang disampaikan dalam tanggapan kritis, dapat disampaikan secara lisan maupun dalam bentuk tulisan. Tanggapan kritis dapat pula disampaikan lewat sebuah puisi maupun cerita pendek. Dengan menggunakan kata – kata yang menarik, akan dapat membuat pembaca tertarik untuk mendengar maupun membacanya.

Berdasarkan pendapat di atas, maka dapat diketahui bahwa teks tanggapa kritis merupakan tanggapan yang disampaikan oleh seseorang mengenai suatu peristiwa sosial yang terjadi di sekitarnya dengan menggunakan referensi, sebagai bukti. Lalu apa sajakah struktur dari teks tanggapan kritis? Pertanyaan tersebut akan kamu temukan jawabannya di pembahasan selanjutnya. Silahkan dipelajari.

Struktur Teks Tanggapan Kritis

Bagaimanakah struktur dari teks tanggapan kritis? Ada 3 bagian penting dalam struktur teks tanggapan kritis, yaitu evaluasi, deskripsi dari teks, dan penegasan ulang. Apakah yang dimaksud dengan ketiga bagian tersebut? Berikut penjelasannya.

  1. Evaluasi merupakan bagian dari struktur teks tanggapan kritis yang berisi tentang pernyataan – pernyataan umum berkaitan dengan permasalahan yang disampaikan oleh penulis. Evaluasi merupakan bagian awal dari teks tanggapan kritis.
  2. Deskripsi teks merupakan bagian dari struktur teks tanggapan kritis yang berisi tentang informasi. Informasi tersebut berkenaan dengan alasan yang digunakan untuk mendukung pernyataan maupun yang menolak suatu pernyataan. Bagian deskripsi teks merupakan bagian tengah dari teks tanggapan kritis.
  3. Penegasan ulang merupakan bagian dari struktur teks tanggapan kritis yang berisi tentang penegasan ulang terhadap sesuatu yang telah diputuskan atau sesuatu yang telah dilakukan oleh seorang individu.

Ketiga struktur di atas, yaitu evaluasi, deskripsi teks, dan penegasan ulang, perlu ditunjukkan dalam teks tanggapan kritis untuk membedakannya dengan teks – teks yang lain. Kemudian, apa sajakah ciri – ciri dari teks tanggapan kritis? Di bawah ini akan diberikan penjelasan tentang ciri – ciri dari teks tanggapan kritis.

Ciri – Ciri Teks Tanggapan Kritis

Ada beberapa ciri – ciri yang harus diperhatikan dalam teks tanggapan kritis untuk membedakannya dengan jenis teks yang lain. Ciri – ciri tersebut yaitu sebagai berikut.

  1. Tanggapan yang disampaikan dalam sebuah bacaan berhubungan dengan kejadian atau fenomena yang sedang terjadi di lingkungan sekitar.
  2. Tanggapan yang diberikan oleh penulis berisi tentang fakta dan alasan. Tujuannya untuk memberikan penguatan pada pendapat yang disampaikan.

Perbedaan teks tanggapan kritis dengan teks jenis lain, dilihat dari peristiwa atau kejadian yang disampaikan yang didasarkan pula pada data atau fakta yang ada. Pembahasan yang selanjutnya akan diberitahukan tentang kaidah – kaidah kebahasaan yang dimiliki oleh teks tanggapan kritis. Apa sajakah? Silahkan di baca dan di pahami.

Kaidah Kebahasaan dalam Teks Tanggapan Kritis

  1. Kalimat yang digunakan dalam teks tanggapan kritis merupakan kalimat yang bersifat kompleks. Artinya kalimat tersebut terdiri dari 2 verba dan 2 stuktur.
  2. Menggunakan konjungsi atau penghubung. Yang berfungsi untuk menghubungkan antar kalimat atau antar kata dalam teks tanggapan kritis.
  3. Teks tanggapan kritis juga menggunakan pilihan kata. Tujuan dari pilihan kata tersebut untuk memilih kata – kata yang pas yang dapat digunakan dalam teks tanggapan kritis.
  4. Menggunakan rujukan. Rujukan di sini berfungsi untuk memberikan penguatan pada pendapat atau argumen yang disampaikan oleh penulis, mengingat teks tanggapan kritis membutuhkan bukti dalam penulisannya.

Memahami tentang ciri –ciri dari teks tanggapan kritis tidak akan lengkap rasanya, tanpa disertai dengan contoh. Contoh tersebut untuk memberikan gambaran tentang teks tanggapan kritis. Berikut ini akan diberikan salah satu contoh dari teks tanggapan kritis.

Contoh Teks Tanggapan Kritis

Pembahasan ini akan memberikan salah satu contoh dari teks tanggapan kritis, yang berjudul tentang memilih pendidikan SMA atau SMK?

Memilih Pendidikan SMA atau SMK

Bagi kamu yang telah selesai menempuh pendidikan di SMP, tentu akan mengalami kebingungan dalam dua pilihan, antara SMA atau SMK. Setiap pilihan mengandung berbagai konsekuensi tertentu pada masa depan. Menentukan pilihan antara SMA atau SMK tentu harus berdasarkan pada beberapa pertimbangan.

Memilih lanjut di SMA akan memudahkan kita dalam memasuki bangku perguruan tinggi. Tentu saja, sesuai dengan bidang yang kita geluti pada waktu di SMA. Misalkan ketika SMA, kita di jurusan IPA, maka pilihan di perguruan tinggi berkaitan dengan ilmu IPA, begitu pula dengan jurusan IPS atau Bahasa. Memilih lanjut di SMK, setelah lulus kita dapat langsung pekerjaan. Pekerjaan tersebut sesuai dengan jurusan yang dipilih pada waktu SMK.

Kemudian ditinjau dari segi praktek lapangan. Di SMA lebih menekankan pada teori, dibandingkan dengan praktek lapangan. Kalaupun ada praktek, itu hanya untuk mata pelajaran tertentu yang membutuhkan praktek. Sedangkan di SMK, pelajaran yang diberikan, fokus pada kegiatan praktek dibandingkan teori.

Sebenarnya SMK pun juga dapat melanjutkan perguruan tinggi, namun terbatas pada jurusan tertentu saja. Sedangkan SMA dapat memilih jurusan manapun yang sesuai dengan bidangnya. Dalam dunia pekerjaan, SMK akan lebih mudah mencari kerja, karena telah memiliki keahlian tertentu, sedangkan SMA akan kesulitan dalam memilih pekerjaan, sebab jurusannya hanya IPA dan IPS, mereka hanya dipersiapkan untuk kuliah.

Melihat beberapa pertimbangan di atas bahwa SMK dapat langsung bekerja, namun juga dapat kuliah. Hanya saja dalam memilih program studi di perguruan tinggi terbatas pada keahlian yang diambil pada waktu SMK. Sedangkan SMA, kita dapat memilih tujuan manapun yang kita inginkan, asalkan sesuai dengan jurusan kita, ketika di bangku SMA.

Penjelasan di atas semoga dapat memberikan gambaran pada kalian semua tentang teks tanggapan kritis. Selamat belajar.

Referensi:

1. http://www.informasibelajar.com/2015/12/teks-tanggapan-kritis-pengertian-contoh.html
2. Zabadi, F dan Sutedjo. 2015. Bahasa Indonesia: Buku Siswa. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
*Penulis: Indriyana Rachmawati