Profil Negara Tunisia

Sahabat Portal-Ilmu dalam kesempatan kali ini kita akan membahas tentang profil Negara Tunisia. Pembahasannya dimulai dari profil umum, bendera, lambang negara, geografi, iklim, flora dan fauna sampai dengan militer Negara Tunisia. Tunisia merupakan negara yang termasuk dalam kawsan Timur Tengah, namun negara ini terletak di Benua Afrika. Negara ini termasuk salah satu Negara Benua Afrika yang mempunyai wilayah relatif kecil.

Nah, Sahabat Portal-Ilmu untuk informasi lebih detail mengenai Negara Tunisia langsung saja kita simak dalam artikel di bawah ini! 

Profil Negara Tunisia

PROFIL UMUM

Nama Resmi: Republik Tunisia (Republic of Tunisia) (Al Jumhuriyah At Tunisiyah).
Bentuk Negara: Republik.
Ibukota: Tunis
Luas Wilayah: 162.155 km²
Lagu Kebangsaan: Houmat El Hima (The Nation's Guardians/Pelindung Tanah Air). 

Agama: Islam (98%) (mayoritas Muslim Sunni), Kristen (1%), Yahudi dan lainnya (1%).
Bahasa: Bahasa Arab (bahasa Prancis juga banyak digunakan).
Mata Uang: Dinar Tunisia (Tunisian Dinar atau DT/TND)
Hari Nasional: 20 Maret (1956; Hari Kemerdekaan dari protektorat Prancis)
Suku Bangsa: Arab (98%), Eropa (1%), Yahudi dan lainnya (1%).

Sistem Pemerintahan: Unitary semi-presidensial
Kepala Negara: Presiden Kais Saied
Kepala Pemerintahan: Perdana Menteri Hichem Mechichi
Kode Telepon: Kode negara (+216) (kode wilayah kota Tunis: 71) 

BENDERA

Bendera Negara Tunisia

Bendera Nasional Tunisia secara resmi diadopsi pada 20 Oktober 1827. Bendera ini dirancang oleh Al-Husayn II bin Mahmud. Bendera Nasional Tunisia berbentuk persegi panjang dan menampilkan latar belakang merah dengan lingkaran putih di tengah, yang di dalam lingkaran tersebut terdapat bulan sabit merah mengelilingi bintang merah berujung lima. Warna merah pada bendera Tunisia mewakili perlawanan terhadap dominasi Turki dan darah perjuangan martir yang terbunuh pada tahun 1881 ketika Tunisia ditaklukkan oleh Prancis. Warna merah pada bendera juga melambangkan Islam, yang merupakan agama dominan di Tunisia. 

Bulan sabit merah juga diartikan sebagai lambang Islam dan berfungsi sebagai tanda keberuntungan dalam budaya Arab. Selain itu, bulan sabit juga mewakili persatuan Muslim. Warna putih melambangkan kedamaian, sedangkan lingkaran putih mewakili matahari. Bintang merupakan simbol kuno agama Islam, dan lima poin bintang melambangkan Lima Rukun Islam: syahadat, sholat, zakat, puasa, dan berhaji. Bendera Tunisia memiliki proporsi lebar hingga panjang 2:3.

LAMBANG NEGARA

Lambang Negara Tunisia
Via: en.wikipedia.org

Lambang Tunisia berbentuk perisai yang menampilkan kapal, singa yang memegang pedang dan skala. Kapal mewakili kebebasan, singa mewakili ketertiban, dan skala melambangkan keadilan. Di bawah kapal, di pusat perisai adalah Moto Nasional yang ditulis dalam bahasa Arab: "Kebebasan, Ketertiban, Keadilan". Bulan sabit merah dan bintang ditempatkan di disk atau lingkaran putih berada di atas perisai. Latar belakang perisai memiliki warna keemasan.

PETA

GEOGRAFI

Tunisia merupakan negara yang terletak di Afrika utara dan berada di sekitar Laut Mediterania. Negara ini termasuk salah satu Negara Benua Afrika yang mempunyai wilayah relatif kecil. Negara Tunisia memiliki luas wilayah yang hanya 63.170 mil2 atau sekitar 163.610 km persegi. Letak Negara Tunisia berada di antara Negara Aljazair dan Libya. Topografi di negara ini sangat yang bervariasi, di bagian utara wilayahnya berupa pegunungan, sedangkan di bagian selatan merupakan dataran gersang yang dekat dengan Gurun Sahara. Bagian tengah negara ini merupakan dataran kering. 

Tunisia juga memiliki daerah pesisir yang subur di sepanjang laut Mediterania, daerah ini disebut sebagai sahel dan terkenal dengan zaitunnya. Titik tertinggi negara ini adalah Jebel ech Chambi, yang memiliki ketinggian 5.065 kaki atau 1.544 m dan terletak di bagian utara negara dekat kota Kasserine. Titik terendah Tunisia adalah Shatt al Gharsah, yang memiliki ketinggian -55 kaki atau -17 m) dan terletak di bagian tengah Tunisia dekat perbatasan dengan Negara Aljazair. 

IKLIM 

Negara Tunisia memiliki iklim yang bervariasi. Di bagian utara negara ini memiliki iklim sedang, hujan, musim dingin yang ringan, dan musim panas yang panas dan kering. Sedangkan, di daerah selatan memiliki iklim panas dan iklim gurun yang gersang. Tunis, Ibu kota Tunisia dan kota terbesar yang terletak di sepanjang pantai Mediterania memiliki suhu rendah pada bulan Januari sekitar 43°F (6°C) dan suhu tinggi pada bulan Agustus yang mencapai 91°F (33°C). 

FLORA FAUNA

Negara Tunisia memiliki beberapa spesies burung, hewan, dan tanaman paling langka di dunia. Di pesisir pantai Tunisia terdapat paus dan lumba-lumba, seperti lumba-lumba bergigi kasar, lumba-lumba hidung botol, dan lumba-lumba umum. Terdapat Lake Ichkeul National Nature Park yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1980. Situs ini merupakan titik pemberhentian penting bagi banyak burung yang bermigrasi setiap tahun. 

Lake Ichkeul National Nature Park terletak di Tunisia utara dekat pantai Laut Mediterania, dan terdiri dari Danau Ichkeul, tanah rawa, sungai musiman, dan gunung. Lebih dari 200 spesies burung dapat ditemukan, termasuk angsa, bangau, flamingo dan bebek.

Negara ini juga memiliki banyak taman nasional yang terletak di seluruh wilayah, masing-masing memiliki alam dan satwa liar yang menarik. 

  1. Taman Nasional Chaambi terletak sekitar tiga jam di selatan Tunis. Taman ini telah menjadi taman nasional biosfer sejak 1977 dan merupakan rumah bagi lebih dari 260 spesies tanaman yang berbeda-beda. Terdapat sekitar 24 mamalia termasuk domba Barbary, rusa, gazelles serta banyak spesies burung.
  2. Taman Nasional Bou Hedma merupakan taman yang terletak di wilayah selatan Tunisia. Taman ini memiliki luas wilayah sekitar 16.400 ha dan merupakan rumah bagi berbagai tanaman dan hewan, termasuk rusa Dorcas, kijang addax, domba Barbary dan banyak spesies lainnya. 
  3. Selanjutnya adalah Taman Alam Nasional Boukornine yang terletak di Tunisia utara. Boukornine menjadi rumah bagi beberapa tanaman yang sangat langka, banyak di antaranya endemik Tunisia termasuk cyclamen, anggrek, dan tulip liar. Banyak reptil menghuni taman bersama mamalia seperti babi hutan, serigala, dan kucing liar.
  4. Taman Nasional El Feija terletak di sebelah barat Tunis, taman ini memiliki luas 2.632 ha. Dari 2.632 ha ini, 417 ha membentuk zona perlindungan untuk melestarikan rusa Barbary. Selain itu, ada lebih dari 20 spesies mamalia, 70 burung dan 20 spesies reptil.
  5. Taman Nasional Jebil berada di Gurun Sahara dengan luas 150.000 ha. Taman ini ditetapkan sebagai taman nasional pada tahun 1994 dan termasuk yang terbesar di negara tunisia.
  6. Taman Nasional Sidi Toui adalah daerah semi gurun yang mencakup 6,3 ha utara di perbatasan gurun Sahara. Taman ini merupakan rumah bagi rubah pasir, kucing liar, dan rusa. Berbagai kadal dan ular seperti ular bertanduk juga dapat ditemukan.
  7. Taman Nasional Zembra terletak di pulau Zembra di Laut Mediterania. Taman ini ditetapkan sebagai taman nasional dan Cagar Biosfer UNESCO pada tahun 1977. Pulau ini adalah rumah bagi lebih dari 266 spesies tanaman dan beberapa hewan kecil termasuk kelinci liar.

KELOMPOK ETNIS

Kelompok etnis di negara ini sebagian besar berasal dari orang Arab yang menyumbang 98 persen dari populasi. Sedangkan, 1 persen adalah orang Eropa, dan sisanya berlatar belakang etnis lain termasuk Yahudi. Bahasa Arab adalah bahasa resmi, namun ada juga bahasa Prancis yang digunakan oleh dua pertiga populasi. Islam adalah agama resmi Negara Tunisia, termasuk Islam Sunni mewakili 99,1% dari total populasi negara ini dan kurang dari 1% lainnya (termasuk Kristen, katolik dan Yahudi). Jumlah orang Kristen di Tunisia pada tahun 2018 mencapai 30.000, dan 25.000 merupakan katolik. 

SEJARAH

Pada abad ke-12 SM wilayah Tunisia dikuasai oleh Bangsa Fenisia. Setelah itu, wilayah ini dikuasai oleh Bangsa Carthage dan Kekaisaran Romawi. Setelah berakhirnya Kekaisaran Romawi di Tunisia, pada abad ketujuh muslim mulai mengambil alih wilayah ini. Ketika itu terjadi migrasi besar dari dunia Arab dan Kekaisaran Ottoman. 

Pada abad ke-15, Muslim Spanyol dan orang-orang Yahudi juga mulai bermigrasi ke Tunisia. Pada awal 1570-an wilayah Tunisia menjadi bagian dari Kekaisaran Ottoman sampai dengan tahun 1881. Tunisia kemudian berada di bawah pemerintahan Prancis sampai dengan tahun kemerdekaan Tunisia yaitu pada tahun 1956. Setelah mendapatkan kemerdekaannya, Tunisia tetap terhubung erat dengan Prancis secara ekonomi dan politik dan mengembangkan hubungan yang kuat dengan Negara-negara Barat, termasuk Amerika Serikat. 

EKONOMI

Skor kebebasan ekonomi Tunisia adalah 56,6, menjadikan ekonominya berada di urutan ke-119 dalam Indeks 2021. Tunisia berada di peringkat ke-10 dari 14 negara di kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara. Skor ini masih di bawah rata-rata regional dan dunia. Ekspor utama negara tunisia diantaranya adalah produk makanan, tekstil dan pakaian, produk minyak bumi, bahan kimia, dan fosfat. Sekitar 80 persen produknya diekspor untuk mitra dagang utama Tunisia, yaitu Uni Eropa.

Tarif pajak penghasilan individu adalah sekitar 35%, dan tarif pajak perusahaan adalah 25%. Belanja pemerintah Tunisia mencapai 31,0% dari total output (PDB) dari tahun 2019 sampai dengan pertengahan 2021 ini. Pemerintah tunisia juga mengalami defisit anggaran rata-rata 4,8% dari PDB. Utang publik negara ini sekitar 71,1% dari PDB. 

POLITIK 

Setelah jatuhnya kediktatoran Presiden Zine El Abidine Ben Ali pada 2011, pemilihan umum demokratis pertama dilakukan untuk Majelis Konstituen Nasional pada 23 Oktober 2011. Negara Tunisia memiliki konstitusi yang diatur dalam Undang-Undang Dasar 1959. Undang-undang ini juga telah direvisi beberapa kali pada tahun 2000-an. Konstitusi menetapkan sistem semi-presidensial, dengan Parlemen bicameral. Pemerintah ditunjuk oleh Presiden. 

Berdasarkan UUD 1959, pemerintah hanya bertanggungjawab kepada Presiden dan bukan ke Kamar Deputi (Parlemen). Konstitusi menetapkan bahwa tugas parlemen adalah untuk mengevaluasi apakah kebijakan pemerintah sesuai dengan kebijakan Presiden. Sejak revolusi Tunisia khususnya setelah pemilu Oktober 2011, keseimbangan kekuasaan antara berbagai entitas negara telah bergeser. Dengan penyusunan Konstitusi baru, masa depan sistem politik Tunisia masih harus diselesaikan. Setelah pengesahan konstitusi baru Tunisia pada 2014, otoritas eksekutif didistribusikan antara Presiden dan Presiden Menteri /Perdana Menteri.

BUDAYA

Pemerintah Tunisia secara konsisten telah memperluas jaringan lembaga kebudayaannya, termasuk Pusat Tari Nasional, Pusat Musik Arab dan Mediterania, dan museum Peradaban di Istana Ksar Said. Tunisia juga memiliki museum dan lembaga kebudayaan lainnya, seperti Museum Seni Rupa Kontemporer di Istana Abdelliya, Pusat Kebudayaan Nasional, dan Pusat Kebudayaan Internasional Hammamat, serta beberapa pusat-pusat kebudayaan lainnya. 

Tunisia juga menyelenggarakan banyak festival sinematik, artistik, dan sejarah yang dikenal sebagai Festival Musim Panas di Carthage dan Hammamet. Terdapat Pusat Musik Arab dan Mediterania yang berada di Sidi Bou Said menyajikan berbagai acara musik, termasuk Festival Internasional Musik Klasik, Festival Musik Andalusia, dan Festival Internasional Sahara, dan festival 

Negara ini juga memiliki sastra Tunisia yang sebagian besar berasal dari abad ke-7, ditulis dalam bahasa Arab. Selain itu, Tunisia terkenal dengan kerajinan tangannya, diantaranya, karpet, keramik, tembikar, kulit, dan mosaik. Kairouan merupakan tempat yang menjadi pusat pembuatan kerajinan. Pembuatan karpet Tunisia dimulai pada abad ke-19. Sampai dengan tahun 2021 ini, Tunisia telah menghasilkan beberapa jenis karpet yang terkenal di seluruh dunia, seperti mergoum dan kilim. Tembikar dan keramik Tunisia adalah salah satu kerajinan tangan tertua yang ada di negara ini. Ada dua jenis tembikar utama, yang dibuat oleh wanita dan laki-laki. 

PENDIDIKAN 

Pendidikan dasar dan pendidikan menengah yang ada di negara tunisia berada di bawah pengawasan Kementerian Pendidikan, sedangkan untuk pendidikan tinggi berada di bawah pengawaan Kementerian Tinggi. Tahapan pendidikan yang dapat ditempuh di negara tunisia adalah sebagai berikut:

#Pendidikan Anak Usia Dini (ECCE)/Pendidikan Prasekolah

Pendidikan prasekolah di Tunisia berlaku bagi anak-anak usia 3 hingga 6 tahun. Tingkat pendidikan ini bersifat opsional.

#Pendidikan Dasar (basis de Enseignement)

Pendidikan dasar di Tunisia bersifat wajib. Pendidikan ini berlangsung selama 9 tahun dan tingkat pendidikan ini dibagi menjadi 2 tahap:

  • Pendidikan dasar: Pendidikan ini berlangsung selama 6 tahun, dan memberikan dasar-dasar dalam ekspresi tertulis dan lisan, serta aritmatika dan membaca.
  • Pendidikan menengah/persiapan yang lebih rendah: Jenjang pendidikan ini berlangsung selama 3 tahun yang bertujuan untuk lebih memahami materi di pendidikan dasar dan untuk mengembangkan keterampilan komunikasi siswa dalam bahasa Arab dan 2 bahasa asing.

Pada akhir pendidikan dasar, siswa harus mengikuti ujian nasional (examen national de fin d'etudes), dan mereka yang lulus ujian diberikan ijazah/sertifikat pendidikan dasar (Diplome de Fin d'Etudes de l'Enseignement).

#Pendidikan Menengah Atas (Pendidikan Menengah Atas)

Siswa yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan menengah/persiapan dapat melanjutkan ke pendidikan menengah atas. Pendidikan menengah atas berlangsung selama 4 tahun. Jenjang pendidikan ini terbagi menjadi 2 tahap, masing-masing 2 tahun: Pendidikan menengah akademik umum dan Pendidikan menengah khusus. Siswa yang telah menyelesaikan pendidikan umum diberikan pilihan untuk memilih spesialisasi mereka di tingkat pendidikan menengah khusus. Setelah menyelesaikan pendidikan menengah atas, siswa dapat melanjutkan pendidikan tinggi atau langsung bekerja.

#Pendidikan Tinggi

Berikut adalah kualifikasi pendidikan tinggi Tunisia:

  • Gelar sarjana: Gelar ini membutuhkan 3 tahun studi penuh waktu.
  • Gelar master: Gelar ini berlangsung selama 2 tahun
  • Gelar doktoral: Gelar ini berlangsung selama 3-5 tahun, tergantung pada bidang studi.

MILITER

Tentara Nasional Tunisia dibentuk pada tahun 1956. Dibandingkan dengan negara-negara lain di kawasan ini, seperti Aljazair dan Mesir, tentara Tunisia hanya memiliki peran yang kecil dalam politik. Hal ini akibat konsekuensi langsung dari kudeta militer 1962 yang gagal terhadap Presiden Bourguiba ketika itu. Pada tahun 1968, Bourguiba menempatkan Garda Nasional parlemen, pasukan sipil, yang bertugas untuk memantau Angkatan Darat.

Pada Mei 2016, Tunisia menandatangani kesepakatan USD101juta dengan Amerika Serikat untuk membeli 24 helikopter Bell OH-58D Kiowa Warrior, rudal Hellfire AGM-114R, sistem rudal APKWS akurasi tinggi dan platform peluncuran roket M260. Kesepakatan senilai USD38juta dolar juga ditandatangani dengan Sikorsky untuk membeli empat helikopter UH-60M. 

Pada tahun 2019, meiliter negara Tunisia berada di peringkat 80 dari 137 negara. Total personel miiter Tunisia yang aktif adalah 36,000. Negara ini memiliki 12 pesawat tempur, 12 pesawat serang, 14 pesawat pengangkut, 88 helikopter, 199 tank tempur, dan 985 kendaraan lapis baja serta 50 aset angkatan laut. 

Nah, sahabat portal-lmu sampailah kita pada penghujung artikel. Semoga penjelasan tentang informasi negara tunisia tersebut dapat bermanfaat ya! Terima kasih.

Bibliography

  • Bank, T. W. (2021, April 2). Tunisia's Economic Update — April 2021. Retrieved Juli 21, 2021, from worldbank.org: https://www.worldbank.org/en/country/tunisia/publication/economic-update-april-2021
  • Briney, A. (2019, September 1). Geography of Tunisia, Africa's Northernmost Country. Retrieved Juli 21, 2021, from thoughtco.com: https://www.thoughtco.com/geography-of-tunisia-1435665
  • Editors, W. D. (2020, September 2). Tunisia: Additional Information. Retrieved Juli 21, 2021, from britannica.com: https://www.britannica.com/place/Tunisia/additional-info#contributors
  • Fanack.com, E. (2013, Juli 13). Culture of Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from fanack.com: https://fanack.com/tunisia/culture-of-tunisia/
  • Fanack.com, E. (2013, Juni 30). Society of Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from Fanack.com: https://fanack.com/tunisia/society-of-tunisia/
  • Fanack.com, E. (2020, Juli 27). Politics of Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from Fanack.com: https://fanack.com/tunisia/politics-of-tunisia/
  • Fanack.com, E. (2020, Agustus 11). Population of Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from Fanack.com: https://fanack.com/tunisia/population-of-tunisia/
  • Foundation, T. H. (2021). Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from heritage.org: https://www.heritage.org/index/country/tunisia
  • GOWAY. (2021). Tunisia - Nature and Wildlife. Retrieved Juli 21, 2021, from goway.com: https://www.goway.com/travel-information/africa-middle-east/tunisia/nature-and-wildlife/
  • KEMLU. (2018). PROFIL NEGARA REPUBLIK TUNISIA. Retrieved Juli 21, 2021, from kemlu.go.id: https://kemlu.go.id/tunis/id/read/profil-negara-republik-tunisia/584/etc-menu
  • Lee, J. (2020, November 17). 12 Top-Rated Tourist Attractions in Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from planetware.com: https://www.planetware.com/tourist-attractions/tunisia-tun.htm
  • NN. (2021). Education System of Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from tunisiaeducation.info: https://www.tunisiaeducation.info/education-system
  • WorldAtlas. (2021). Flags, Symbols & Currency Of Tunisia. Retrieved Juli 21, 2021, from worldatlas.com: https://www.worldatlas.com/flags/tunisia

*Penulis: Atik Lestari