Profil Negara Kroasia

Kroasia merupakan negara yang terletak di bagian barat laut semenanjung Balkan, dan terkenal sebagai negara yang berbentuk bulan sabit. Negara yang berada di bagian tenggara Eropa ini juga berbatasan dengan Hungaria di timur laut, Slovenia di barat laut, Bosnia dan Montenegro di tenggara Serbia di timur.

Meskipun Kroasia memiliki luas wilayah yang kecil, tetapi Kroasia terkenal sebagai negara kepulaun. Terdapat sekitar 1.246 pulau, meski hanya 47 pulau yang ditempati. Kroasia memiliki landskap yang indah dengan banyak hutan dan pegunungan.

Untuk mengenal lebih jauh negara Kroasia. Mari simak profil negara Kroasia lengkap dengan berbagai informasi menariknya.

Profil Negara Kroasia

PROFIL UMUM KROASIA

Nama Resmi: Republik Kroasia
Presiden: Zoran Milanović
Perdana Menteri: Andrej Plenković
Luas Wilayah: 56,594 km2
Populasi (2022 est): 4,008,000

Ibu Kota: Zagreb
Bahasa: Kroasia
Etnis/ ras: Kroasia 90.4%, Serbia 4.4%, Bosnia 0.7%, lainnya 4.5%.
Agama: Katolik Roma 86.3%, ortodoks timur 4.4%, atheis 3.8%, Islam 1.5%, lainnya 4.0%. 

BENDERA

Bendera negara Kroasia

Bendera negara Kroasia secara resmi diadopsi pada 21 Desember 1990, setelah runtuhnya Uni Soviet. Terdiri dari tiga garis horizontal dengan warna merah, putih dan biru dengan lambang Kroasia yang terletak ditengah bendera. Terdiri dari satu perisai utama yang memiliki papan kotak sebanyak 13 berwarna merah dan 12 berwarna perak (putih). 

Pada bagian atas perisai utama terdapat lima perisai kecil yang membentuk mahkota. Lima perisai kecil tersebut melambangkan lima wilayah besejarah, dari kiri ke kanan yaitu Kroasia, Dubvronik, Dalmatia, Istria, dan Slavonia. 

Warna Merah, putih, dan biru di bendera Kroasia merupakan warna tradisional negara tersebut dan pan-Slavic. Warna tersebut mirip dengan bendera Rusia, akan tetapi pada bendera Rusia warna putih dibagian atas, diikuti dengan warna biru kemudian merah. 

LAMBANG NEGARA

Lambang Kroasia
Foto: en.wikipedia.org

Lambang Kroasia merupakan perisai dengan kotak-kotak merah dan perak (putih) di dalamnya. Terdapat 13 kotak berwarna merah dan 12 kotak berwarna perak (putih). Bagian atas perisai terdapat lima perisai yang membentuk mahkota. 

Lima perisai tersebut melambangkan lima wilayah bersejarah yaitu Kroasia, Dubvronik, Dalmatia, Istria, dan Slavonia. Lambang Krosia pertama kali digunakan selama Perang Dunia II. Akan tetapi, papan catur pada perisai sudah digunakan sebagai simbol kerajaan Kroasia pada 1495. Lambang tersebut kemudian juga diadopsi menjadi bagian dari bendera Kroasia. 

PETA

GEOGRAFI

Kroasia terletak di Eropa bagian tenggara, dan berbatasan dengan lima Negara. Slovenia di barat laut, Hungaria di timur laut, Serbia di timur, Bosnia dan Montenegro di tenggara. Kroasia memiliki luas wilayah yang relatif kecil namun, memiliki lanskap yang beragam. 

Negara yang berbentuk bulan sabit ini memiliki pegunungan rendah dan dataran tinggi yang berada di dekat garis pantai Adriatik. Dinaric Alps dan beberapa pegunungan yang lebih kecil memiliki titik tertinggi hingga 1.831 m, sepanjang pantai Dalmatian dan sebagian besar pulau lepas Kroasia memiliki kondisi tanah yang berbukit, berbatu, dan curam. 

Kroasia memiliki sumber alam yang sangat banyak, dengan danau Vrana sebagai danau terbesar di negara tersebut membentang hingga lebih dari 30 km2 . 

IKLIM 

Kroasia memiliki dua zona iklim utama yang mendominasi wilayah negara tersebut. Dataran Pannonia dan para-Pannonia serta daerah pegunungan memiliki iklim kontinental dengan musim panas yang hangat dan musim dingin yang dingin. 

Pada wilayah dengan daratan rendah suhu rata-ratanya adalah 20°C pada bulan Juni. Pada bulan Januari suhu dapat mencapai hingga -20°C di musim dingin dan 40°C di musim panas. Daerah pegunungan tengah Lika dan Krbava memiliki musim panas dan musim dingin yang lebih dingin, hal tersebut dikarenakan adanya iklim sejuk di lembah. Suhu rata-rata sekitar 18°C di bulan Juni dan sekitar -2°C di bulan Januari. Sebagian besar wilayah Kroasia memiliki curah huan yang cukup besar, yang kemudian akan berubah menjadi salju di musim dingin dan merupakan ciri khas wilayah tersebut. 

FLORA DAN FAUNA

Kroasia yang memiliki kondisi geografi yang beragam menajadikan negara ini memiliki flora dan fauna yang bervariasi. Di pantai Dalmantian terdapat anggur dan zaitun yang ditanam dan kemudian akan dijadikan minyak dan minuman. Wilayah Istria didominasi oleh pohon cemara sedangkan wilayah Slavonia memiliki banyak hutan ek.

Kehidupan Fauna di Kroasia juga beragam, di wilayah hutan serigala dan beruang dapat ditemui. Kelinci, rubah, babi hutan, kucing liar, dan mouflon (domba liar) juga menghuni Kroasia. Kehidupan laut di laut Adriatik juga kaya, banyak terumbu karang dan gua bawah laut yang berfungsi sebagai habitat bagi kehidupan laut. 

SEJARAH

Penduduk Kroasia pertama kali menetap di daerah yang sekarang disebut Kroasia sekitar tahun 500 M. Penduduk Kroasia memerintah diri mereka sendiri selama bertahun-tahun, kemudian memutuskan untuk menjadi bagian dari kekaisaran Hungaria pada tahun 1091. Kemudian di abad ke-15 an muncul kekhawatiran karena adanya kemungkinan untuk diambil alih oleh kekaisaran ottoman.  Hal tersebut membuat Kroasia bergabung dengan kekaisaran Habsburg Austria. 

Pada tahun 1868 Kroasia berada di bawah kekuasaan Hungaria, yang berlangsung hingga Perang Dunia II dan menjadi bagian dari Yugoslavia. Perang Dunia membawa kesulitan yang mengerikan di negara yang berada di bawah kekuasaan Jerman dan Italia ini. Ketika Perang Dunia berakhir, partai komunis mengambil alih negara Yugoslavia. 

Pada awal tahun 1990-an, komunisme runtuh di seluruh Eropa Timur. Yugoslavia kemudian menjadi tempat banyak gejolak ketika kelompok etnis yang berbeda mulai berjuang untuk kekuasaan dan kemerdekaan. 

Kroasia kemudian mendeklarasikan kemerdekaannya dari Yugoslavia, diikuti dengan adanya perang saudara yang meletus. Perang tersebut kemudian terjadi bertahun-tahun antara Kroasia dan Serbia. Pada bulan Desember 1995, perjanjian Dayton kemudian ditandatangani yang kemudian membawa perdamaian ke wilayah tersebut. 

EKONOMI

Pada tahun 2021 Kroasia memiliki Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar 67.84 miliar USD. Sektor jasa merupakan penyumbang utama PDB Kroasia sebesar 58.92%. Tenaga kerja merupakan penyumbang terbesar pada sektor jasa, sebagian besar pekerja jasa bekerja di ritel. Garis pantai Kroasia yang indah dan banyak pulau juga menjadi salah satu faktor utama bagi pariwisata di Kroasia yang juga merupakan sektor jasa di Kroasia. 

Diikuti dengan Sektor industri yang menyumbang PDB Kroasia sebesar 20.57%. Industri yang signifikan di Kroasia adalah pengolahan makanan dan pembuatan anggur, serta produksi dan pemurnian minyak bumi. Produk industri lainnya adalah produk kimia, bahan bangunan, metalurgi (khususnya besi, alumunium, dan baja.), industri kayu, kertas, mesin, elektronik, tekstil, dan pembuatan kapal.  

Pada sektor Pertanian menyumbang PDB sebesar 3.13%. Kroasia memiliki sekitar 1.5 juta hektar lahan pertanian, dan memiliki kondisi yang menguntungkan untuk pertanian. Produk utama Kroasia antara lain gandum, jagung, oat, barley, jeruk, ceri dan ceri asam. 

POLITIK

Kroasia memiliki sistem pemerintahan Perlemen Republik, negara ini membagi otoritas kekuasaanya menjadi badan eksekutif, badan legislatif, dan badan yudikatif. 

Badan Eksekutif menjalankan kekuasaannya sesuai dengan konstitusi dan hukum yang ada. Presiden merupakan kepala negara Kroasia yang dipilih melalui pemungutan suara dengan masa jabataan lima tahun. Perdana Menteri merupakan kepala pemerintahan yang dipilih oleh Presiden yang disetujui oleh parlemen. Perdana Menteri bertugas bersama dengan anggota pemerintah, dan bertanggung jawab atas keputusan yang dibuat oleh pemerintah. 

Badan legislatif merupakan parlemen (sabor) yang memiliki 151 anggota yang dipilih melalui sistem perwakilan proporsional dan menjabat selama empat tahun. Sabor bertugas untuk mengesahkan amandemen konstitusi dan undang-undang, mengadopsi anggaran pemerintah, deklarasi perang dan damai, penetapan batas-batas nasional, panggilan referendum dan pelaksanaan pemilihan umum. 

Badan yudikatif terdiri dari Mahkamah Konstitusi dan Mahkamah Agung. Mahkamah Konstitusi bertugas untuk membuat keputusan mengenai konstitusionalitas undang-undang dan untuk memakzulkan presiden. Mahkamah Konstitusi terdiri dari 11 hakim yang dipilih untuk masa jabatan delapan tahun. 

Mahkamah Agung bertugas untuk mengadakan sidang terbuka dan membuat keputusan secara terbuka, hakim pada Makamah Agung diangkat untuk menjabat seumur hidup. 

SOSIAL DAN BUDAYA

Berbagai etnis dapat ditemukan di Kroasia, etnis terbanyak adalah Kroasia yang menjadi kelompok etnis terbesar di negara ini. Sebagai negara dengan populasi mayoritas Katolik Roma, Kroasia merayakan hari libur keagamaan Katolik. 

Kroasia juga bangga dengan tradisi sastra mereka yang telah ada sejak tahun 1100. Negara ini memiliki sastrawan yang merupakan novelis, penyair, penulis esai, dan kritikus yang banyak diterjemahkan Miroslav Krleza. Serta penyair lirik, penulis esai, dan penerjemah Tin ujevic. 

Kroasia juga memiliki beberapa situs yang masuk ke dalam daftar Daftar Warisan Dunia UNESCO. Situs tersebut antara lain kota tua Dubrovnik dan kawasan bersejarah Split yang berisi reruntuhan isatana kekaisaran Romawi Diocletian. Zegreb juga menjadi tuan rumah Teater nasional, perpustakaan nasional, universitas, dan aula konser yang dinamai sesuai nama komposer Kroasia abad ke-19 Vatoslav Lisinki. 

PENDIDIKAN

Pendidikan di Kroasia merupakan hak konstitusional, pada pendidikan dasar siswa dapat menjalani masa studinya dengan gratis. Pendidikan dasar berlangsung selama delapan tahun, dimana empat tahun pertama merupakan kelas umum. Setelah itu kurikulum diperluas dengan memasukan guru spesialis dan mata pelajaran ilmiah tambahan. 

Pada pendidikan tingkat kedua terdapat dua jenis sekolah menengah, yaitu gimnasium dan sekolah kejuruan. Hampir semua sekolah menengah membutuhkan waktu empat tahun untuk menyelesaikan kurikulum pada pendidikan tingkat kedua. Siswa yang menyelesaikan sekolah menengah ini tergolong memiliki keahlian sedang. 

Pada jenis sekolah kejuruan pemerintah Kroasia telah memperkenalkan program untuk menyelaraskan pelatihan kejuruan dengan model uni eropa yang mencakup standar pekerjaan dan kualifikasi yang terdaftar. Adanya sekolah kejuruan ini memberikan kebebasan pada siswanya untuk mengembangkan karir mereka dalam konteks Eropa yang lebih luas serta untuk pembangunan nasional. 

Pada jenjang pendidikan tinggi, terdapat dua jenis perguruan tinggi, yaitu universitas dan sekolah politeknik.  

Kerjasama Kroasia- Indonesia

Kroasia dan Indonesia telah menjalin hubungan sejak tahun 1992, pada 2 September 2022 lalu Indonesia dan Kroasia merayakan 30 tahun hubungan diplomatik. Pada 4 Juni 2022 pemerintah Indonesia dan Kroasia mengadakan pertemuan. Pada pertemuan tersebut kedua negara membahas mengenai kerja sama antara Indonesia dan Kroasia dalam berbagai bidang. 

Kerja sama tersebut antara lain pariwisata, ekonomi, pertahanan kemanan dan people to people contact. Selama ini Indonesia dan Kroasia telah menjadi partner dagang, pada tahun 2020 total nilai neraca perdagangan tercatat mencapai 21.68 juta USD.  Adapun produk yang di ekspor indonesia ke Kroasia yaitu kertas, Minyak, mesin dan peralatan listrik, karet, daging, ikan, plastik, pakaian, dll. 

Daftar Pustaka

  • Darmawan, A. D. (2022). Ekspor dan Impor RI ke Kroasia Naik pada 2020. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2022/07/16/ekspor-dan-impor-ri-ke-kroasia-naik-pada-2020
  • Global Edge. (n.d.). Croatia: Government. https://globaledge.msu.edu/countries/croatia/government
  • Government of the Republlic of Croatia. (n.d.). How the Government works. https://vlada.gov.hr/how-the-government-works/14967
  • International Trade Administration. (n.d.). Croatia Education and Training. https://www.trade.gov/country-commercial-guides/croatia-education-and-training
  • KBRI Zagreb. (2022). Tingkatkan Hubungan Bilateral Kedua Negara, Indonesia - Kroasia Selenggarakan Pertemuan Political Consultation di Zagreb. https://kemlu.go.id/portal/id/read/3769/berita/tingkatkan-hubungan-bilateral-kedua-negara-indonesia-kroasia-selenggarakan-pertemuan-political-consultation-di-zagreb
  • Lampe, J. R. (2022). Croatia. https://www.britannica.com/place/Croatia/People
  • Misir, A. (2022). Croatia - Country Commercial Guide. https://www.trade.gov/country-commercial-guides/croatia-agricultural-sector#:~:text=Croatia has approximately 1.5 million,mandarins%2C cherries and sour cherries.
  • National Geographic. (n.d.). Croatia. https://kids.nationalgeographic.com/geography/countries/article/croatia
  • O’Neill, A. (2022). Croatia: Share of economic sectors in the gross domestic product (GDP) from 2011 to 2021. https://www.statista.com/statistics/348751/share-of-economic-sectors-in-the-gdp-in-croatia/#:~:text=This statistic shows the share,sector contributed about 58.92 percent.
  • Scholaro. (n.d.). Education System in Croatia. https://www.scholaro.com/db/Countries/Croatia/Education-System
  • Trading Economics. (2021). Croatia GDP. https://tradingeconomics.com/croatia/gdp
  • World Atlas. (n.d.-a). Flags, Symbols, & Currencies Of Croatia. https://www.worldatlas.com/flags/croatia
  • World Atlas. (n.d.-b). Maps Of Croatia. https://www.worldatlas.com/maps/croatia

*Penulis: Anlika Dwi Sekar Agustini