Materi Perubahan Wujud Benda: Latihan Soal IPA Kelas 4 SD dan Pembahasannya

Perubahan wujud merupakan suatu perubahan yang terjadi karena adanya aksi pada benda seperti menerima atau melepas kalor. Perubahan wujud benda dibagi menjadi lima, antara lain:

1.Perubahan wujud zat membeku

Perubahan wujud zat membeku yaitu perubahan dari air menjadi padat. Perubahan ini terjadi karena air yang cair didinginkan hingga mencapai titik beku sehingga mengalami perubahan.

Contoh perubahan membeku adalah memasukkan air ke dalam kulkas dan tunggu beberapa saat maka air akan membeku atau menjadi es.

2.Mencair

Mencair merupakan perubahan wujud benda dari padat menjadi cair atau benda padat yang dipanaskan hingga suhu tertentu. Contohnya adalah es batu yang diletakkan di suhu tertentu maka akan mencair.

3.Menguap

Menguap adalah perubahan wujud benda dari cair menjadi gas. Perubahan wujud ini biasanya terjadi membutuhkan energi panas. Contohnya saat merebus air dan dibiarkan dalam jangka waktu tertentu maka air akan habis karena menguap.

4.Mengembun 

Mengembun adalah perubahan wujud benda gas menjadi cair. Contohnya adalah es batu yang diletakkan di dalam wadah maka di luar wadah akan menjadi basah.

5.Mengkristal

Mengkristal adalah perubahan wujud benda karena adanya gas yang berubah menjadi padat. Contohnya uap yag menjadi es atau salju di negara tertentu.

Materi Perubahan Wujud Benda: Latihan Soal IPA Kelas 4 SD dan Pembahasannya

Itulah penjelasan mengenai perubahan wujud benda. Selanjutnya, yuk coba kerjakan dan pahami latihan soal berikut ini.

1. Perubahan wujud benda dari cair ke padat adalah … 

a.Membeku
b.Mencair
c.Menguap
d.Mengembun

2. Mengkristal merupakan perubahan wujud benda karena adanya gas menjadi …

a.Udara
b.Cair
c.Padat
d.Gas

3. Perubahan wujud benda secara menguap biasanya membutuhkan energi …

a.Listrik
b.Panas
c.Air
d.Terbarukan

4. Benda padat berubah wujud menjadi cair jika …

a.Diuapkan
b.Dicairkan
c.Didinginkan
d.Dipanaskan

5. Perubahan wujud benda dari uap air menjadi air adalah …

a.Mengembun
b.Menyublim
c.Membeku
d.Menguap

6. Perubahan wujud benda yang terjadi karena adanya pemanasan air secara terus-menerus sampai habis adalah …

a.Padat ke cair
b.Cair ke gas
c.Gas ke cair
d.Gas ke padat

7. Kapur barus jika digunakan terus-menerus maka akan habis karena adnaya peristiwa …

a.Membeku
b.Mencair
c.Menyublim
d.Menguap

8. Mentega yang diletakkan di dalam panci yang panas akan mencair karena adanya perubahan wujud benda menjadi …

a.Membeku
b.Menguap
c.Mengkristal
d.Melebur

9. Proses perubahan dari cair menjadi padat adalah …

a.Mencair
b.Menyublim
c.Membeku
d.Menguap

10. Berikut adalah benda yang bukan termasuk benda yang dapat menguap Ketika dipanaskan adalah …

a.Air
b.Susu
c.Minyak
d.Tanah

11. Es batu yang diletakkan di ruang terbuka akan …

a.Mencair
b.Membeku
c.Menyublim
d.Menguap

12. Agar-agar yang dimasak semua berwujud cair yang lama-kelamaan akan menjadi padat karena …

a.Menyerap kalor
b.Melepaskan kalor
c.Volume tetap
d.Volume berubah

13. Bensin yang dibiarkan di ruangan terbuka akan berubah wujud menjadi …

a.Padat
b.Cair
c.Gas
d.Udara

14. Es jika dimasukkan ke dalam gelas akan memunculkan butiran air di bagian dinding gelas yang disebut dengan …

a.Mengembun
b.Menguap
c.Mencair
d.Mengkristal

15. Benda yang dapat menguap saat dipanaskan adalah …

a.Lilin
b.Air
c.Api
d.Tanah

16. Gas belerang yang berubah menjadi kristal-kristal belerang terjadi karena adanya perubahan wujud benda …

a.Menguap
b.Membeku
c.Mencair
d.Mengkristal

17. Peristiwa perubahan wujud benda saat merebus air adalah …

a.Membeku
b.Menguap
c.Mencair
d.Mengembun

18. Proses perubahan wujud benda pada pembuatan garam dapur adalah …

a.Mengkristal
b.Membeku
c.Menguap
d.Mengembun

19. Mengembun adalah peristiwa perubahan wujud benda dari … menjadi …

a.Cair ke gas
b.Gas ke cair
c.Padat ke cair
d.Cair ke padat

20. Menyublim merupakan perubahan wujud benda dari pedat ke …

a.Air
b.Api
c.Cair
d.Gas

Kumpulan Soal IPA

Jawaban

1. A. Membeku

Membeku merupakan perubahan wujud benda dari cair ke padat.

2. C. Padat

Mengkristal merupakan perubahan wujud benda karena adanya gas menjadi padat.

3. B. Panas

Perubahan wujud benda secara menguap biasanya membutuhkan energi panas.

4. D. Dipanaskan

Benda padat berubah wujud menjadi cair jika dipanaskan.

5. B. Menyublim

Perubahan wujud benda dari uap  air menjadi air adalah menyublim.

6. B. Cair ke gas

Perubahan wujud benda yang terjadi karena adanya pemanasan air secara terus-menerus sampai habis adalah cair ke gas.

7. C. Menyublim

Kapur barus yang digunakan terus menerus maka akan habis karena adanya proses menyublim.

8. D. Melebur

Mentega yang diletakkan di dalam panci panas akan mencair karena adanya perubahan wujud benda menjadi melebur.

9. C. Membeku

Membeku adalah perubahan wujud benda dari cair ke padat.

10. D. Tanah

Tanah merupakan benda yang tidak dapat menguap saat dipanaskan.

11. A. Mencair

Es batu yang diletakkan di ruang terbuka akan mencair.

12. B. Melepaskan kalor

Agar-agar yang dimasak semula berwujud cair yang lama-kelamaan akan menjadi padat karena melepaskan kalor.

13. C. Gas

Bensin yang dibiarkan di ruangan terbuka akan berubah dari cair menjadi gas yang disebut dengan menguap.

14. A. Mengembun

Es yang dimasukkan ke dalam gelas akan muncul butiran air di dinding gelas yang disebut dengan mengembun.

15. B. Air

Contoh benda yang menguap saat dipanaskan adalah air.

16. D. Mengkristal

Jawaban yang tepat adalah D.

17. B. Menguap

Peristiwa perubahan wujud benda saat merebus air adalah menguap.

18. C. Menguap

Proses pembuataan garam dapur merupakan perubahan wujud benda dari cair ke gas yang disebut dengan menguap.

19. A. Cair ke gas

Mengembun adalah peristiwa perubaha wujud benda dari cair menjadi gas.

20. D. Gas

Menyublim merupakan perubahan wujud benda dari padat ke gas.